Dukung Pencegahan Narkoba, PT Lion Air Group Resmikan Peluncuran Stiker “WAR ON DRUGS” Special Livery

Dukung Pencegahan Narkoba, PT Lion Air Group Resmikan Peluncuran Stiker “WAR ON DRUGS” Special Livery

Deputi Pencegahan Drs. Richard M Nainggolan, S.H, M.M., M.BA mewakili Kepala BNN RI menghadiri acara penandatanganan PKS BNN Dengan       PT Lion Air Group serta peresmian peluncuran stiker “War On Drugs” Special Livery.

 

 

Acara penandatangan ini dilaksanakan di Hanggar G Batam Aero Technic (BAT) di Area Bandar Udara Internasional Hang Nadim, Batam, Rabu (27/9) dimana PT. Lion Air Group oleh diwakili oleh Direktur Utama Capt. Daniel Putut Kuncoro Adi.

 

 

Kegiatan ini sejalan dengan misi utama BNN RI pada Bidang Pencegahan yaitu mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berperang melawan narkoba dengan Soft Power Approach dalam melawan kejahatan narkoba pada jalur udara. “Perjanjian kerja sama ini melingkupi lima hal antara lain, penyediaan aircraft livery untuk digunakan sebagai media informasi dan edukasi, penyelenggaraan berbagai program/ kegiatan informasi dan edukasi khususnya terkait penyuluhan narkoba dalam bentuk interaksi dengan para penumpang, penyelenggaraan program seminar tentang penyalahgunaan narkoba kepada seluruh pegawai PT. Lion Group, penyelenggaraan sosialisasi di wilayah kargo terkait Pencegaan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN), serta program pengembangan informasi dan edukasi lainnya”, ungkap Deputi Pencegahan.

 

Peresmian peluncuran stiker “War On Drugs” special livery bisa menjadi media kampanye pencegahan yang efektif khususnya kepada para pengguna moda transportasi udara. “Kita harus sama-sama berpikir bahwa narkoba adalah musuh negara, musuh bangsa dan rakyat, kejahatan ini tidak terlihat tapi ada di sekitar kita”, ujar Capt. Daniel Putut Kuncoro Adi selaku Presiden Direktur PT. Lion Group.

#pencegahan #pencegahannarkoba #deputipencegahan #deputibidangpencegahan #bnn #badannarkotikanasional #ptliongroup #liongroup #pesawat #aircraft #kerjasama #warondrugs

Source link

Exit mobile version